Kamis, 25 September 2008

SEMANGAT FAJAR

Hari ini ingin kumaklumatkan sebagai hari pertamaku keluar dari bayang-bayang ketakutan. Ketakutan yang kucipta yang merusakku begitu nyata. Matahari yang membawa fajar diufuk adalah symbol semangatku. Setiap hari diriku adalah sosok yang baru dengan semangat baru.

(Pondok Malino. 1 Juni 2008) 11.52 pm

PENCAPAIAN FINIS

Hari ini aku melangkah mundur. Kian hari makin berjarak dari garis star. Sebelum akhir masa, yakinkan diriku kubisa mencapai titik finis dengan nilai yang mencengankan.

(Pondok Malino. 1 Juni 2008) 11.50 pm

PIKIRAN BURUK

Penyakit laten adalah pikiran-pikiran buruk sendiri. Pernahkah telingah mendengar orang lain merendahkan?

Ternyata pikiranlah biang keladinya.

KEPANTASAN KEKHALIFAAN

Semuanya berawal dari mimpi. Mengakar dari seribu angan-angan yang bermozaik. Sebelum tidur, istana masa depan itu mulai kubangun. Biarkan kubuktikan kalau aku memang pantas disebut khalifah bagi diriku ini.

(Ceragem,30 Mei 2008) 11.35 am.

PELUANGKU

Terlalu bodoh, bila secepat ini saya menyerah pada tantangan.

Ajal…….

Adalah rahasia yang adanya adalah pasti. Selama surat ajalku belum tiba maka 1000 peluang tetap kumiliki.

Siapa tahu peluang terakhirlah milikku.

(Ceragem, 30 Mei 2008) 11.30 am

PENGHALANG

Apakah ini Cuma kecurigaanku belaka? Dari hari ke hari kurasakan sekat itu semakin banyak menyergapku. Menutup kesempatanku meraih mimpi yang mustinya kugapai.

Kuharap, ini tak lebih dari ujian. Bukan sebagai adzab ilahi.

(Ceragem, 30 Mei 2008) 11.05 am